POMPA AIR TENAGA SURYA (PATS)
Pompa Air Tenaga Surya atau PATS adalah pompa air dengan menggunakan sumber energi listrik dari sinar cahaya matahari melalui panel surya. Pompa air tenaga surya ini sendiri ada dua jenis yaitu pompa air tenaga surya submersible (berada di dalam tanah) dan pompa air surface (berada di atas tanah). Pompa air tenaga surya submersible lebih banyak diperguanakan karena tidak membutuhkan tempat atau ruang dan memiliki kemampuan lebih baik karena berada lebih dekat dengan sumber air di dalam tanah.
Kelebihan dari pompa air tenaga surya adalah bisa ditempatkan di mana saja selama panel surya bisa menerima paparan cahaya sinar matahari. Untuk keperluan perumahan, panel surya bisa dipasang di atap rumah atau garasi atau gedung lainnya sehingga tidak memakan tempat. Sedangkan untuk keperluan pertanian atau perkebunan, pompa air bisa ditempatkan di mana saja, selama ada sumber air di bawah tanah.
Karena menggunakan sumber energi cahaya sinar matahari, maka pompa ini lebih mudah dan hemat biaya dalam operasionalnya, karena tidak membutuhkan biaya solar atau bahan bakar lain, dan tidak ada biaya listrik bulanan (seperti penggunaan listrik PLN). Dalam jangka panjang penggunaan pompa air ini akan menjadi lebih hemat biaya, dibandingkan jika menggunakan pompa air konvensional dengan energi listrik PLN atau menggunakan generator/diesel.
Pompa Air Tenaga Surya ini juga ramah lingkungan karena tidak menghasilkan polusi seperti pompa air diesel yang bisa menimbulkan polusi udara. Dengan demikian kita bisa ikut menjaga lingkungan hidup di sekitar kita.
Untuk informasi lebih lanjut tentang pompa air tenaga surya submersible dan pompa air tenaga surya surface, silakan hubungi kami.